Sekarang saya akan share mengenai, bagaimana cara mendapatkan domain gratis dan simpel dengan memanfaatkan situs penyedia FreeDNS . Walaupun domain ini bukan domain TLD ( Top Level Domain ) . Kita akan menjadi sebuah Subdomain yang akan "Nebeng" di domain-domain yang udah ada disana .
Nah langsung aja kalau pingin tau gimana domainnya liat salah satu example web dari domain yang saya daftarkan di situs FreeDNS .
http://www.callme.evils.in
Seperti itulah salah satu model domain yang disediakan domain "evils.in"
Yaudah , langsung aja kita praktek cara nya .
Pertama kalian diharuskan untuk mengunjungi site berikut .
http://www.freedns.afraid.org
Kalau sudah , langsung saja Register/SignUp
http://freedns.afraid.org/signup/
Dan isikan semua kolom identitas
Setelah semua sudah diisikan pencet button "Send Activation Email" dibagian bawah .
Konfirmasi Activation URLnya di email anda , cek di inbox / email masuk .
Jika sudah , klik URL Activation . Pertama akan muncul tulisan "Add Subdomain"
Klik saja tulisan Add Subdomain itu .
Silahkan pilih domain-domain yang disediakan di kolom "Domain" , tapi jika kalian mau yang nama domain yang lainnya langsung saja ke URL berikut .
http://freedns.afraid.org/domain/registry/
Silahkan kalian pilih domain dibagian kolom-kolom domain yang disediakan . Masih ada banyak buangett domain-domain pilihan yang bisa kalian pakai untuk blog maupun website kalian .
Kalau udah ada yang tepat dibenak kalian domainnya , langsung aja klik domain mana yang bakal kalian pake buat dipake buat blog/website masing-masing
Jadi contohnya kayak gini .
Untuk membuat Name Server ( untuk web di hostingannya )
Type : NS
Destination : ns01.serverhostingkalian.com
Kalau mau buat untuk Name Server 2 , caranya sama dengan bagaimana kalian ingin memberi NS 1, cuman kolom "Destinationnya" kalian buat dengan Name Sever 2 web hosting kalian masing-masing
Kalau untuk blog Type Pake CNAME
Terus Destinationnya : ghs.google.com
Buat agan-agan yang pingin copas , boleh-boleh aja , asal kasih creditsnya :D .
Related Posts :
- Back to Home »
- Tutorial Blog »
- Free Domain dengan memanfaatkan situs Penyedia FreeDNS